Nurdin Hayat dan Imas Maspupah, menjawab masalah dengan doa
- 21 Feb, 2021
- Tokoh

Tidak banyak kalangan yang mengenal sosok pasutri asal Garut Jawa Barat satu ini, karena memang bukan tujuan mereka. "Tidak perlu dikenal penduduk bumi, tapi semoga bisa dikenal karena amal sholeh oleh penduduk langit", tegas Ustadzah Imas yang selama ini mendampingi perjuangan dakwah suaminya, Ustadz Nurdin.
Hidup di Bandung bukanlah suatu hal yang mudah bagi mereka. Dalam mencukupi kebutuhan ekonomi keluarga, mereka menjalankan usaha mandiri, menjadi penjahit selama bertahun-tahun.
Namun bagaimanapun keadaannya, tidak menjadikan pasutri ini menyerah dengan kerasnya kehidupan, bahkan mereka aktif berdakwah dari masjid ke masjid menyebarkan kebaikan untuk sesama.
Tahun 2012 Ustadz Nurdin mendapatkan amanah untuk menjadi pengelola sebuah yayasan yatim, bersama sang Istri (Ustadzah Imas Maspupah) mendampingi dan mengajar anak-anak yatim, yang membuat mereka terpaksa meninggalkan usaha jahitnya karena sudah tidak bisa membagi waktu.
Tidak pasrah dengan keadaan, Ustadz Nurdin belajar bidang usaha baru, tidak tanggung-tanggung beliau mulai menjalankan usaha property berbekal ilmu dari banyak silaturahmi.
Bagi mereka dakwah adalah kewajiban setiap muslim, tapi jangan sampai menggantungkan hidup dari sana. Untuk pemenuhan kebutuhan hidup tentu harus ada penghasilan lain yang diikhtiarkan.
Doa yang sudah dipanjatkan selama bertahun-tahun, hari ini mulai dikabulkan satu persatu. Ustadz Nurdin menjadi Owner dari Pray Property sebuah perusahaan yang bergerak di bidang jual beli rumah. Dan saat ini juga Ustadz Nurdin mendapat amanah sebagai Kepala Cabang Bandung Istana Yatim & Tahfidz Qur`an Yayasan Daarul Adzkar yang berlokasi di Komp. Antabaru Endah Blok Antasari No. 2 Kecamatan Buah Batu Kota Bandung dan Komp. Ujung Berung Indah Blok 18 No. 4 Kota Bandung.
“Berdoalah (mintalah) kepadaku, niscaya aku kabulkan untukmu”, tegas Ustadzah Imas membacakan Al-Quran Surat Al-Mu’min ayat 60
Buletin Yayasan Daarul Adzkar…
03 Feb 2021Webinar Wirausaha OK OCE Andalan Kuningan…
08 Jul 2021Populer
- 02 Novi Setia Nurviat, Menjawab tantangan dengan prestasi…
- 03 Peresmian Pembangunan Asrama Yatim & Tahfidz Quran Yayas…
- 04 Aqiqah Elsyifa Group, menebar manfaat membangun ekonomi umma…
- 05 Ruspendi : Menjadi Guru Ngaji, Pekerjaan Mulia…
- 06 Nurdin Hayat dan Imas Maspupah, menjawab masalah dengan doa…
- 07 Haji Ali Action, jadi pengusaha tidak cukup hanya bermodal u…
- 08 OkOce Andalan Kuningan, Pelatihan dan Pendampingan UMKM…
Beri Komentar